Pelaksanaan Kegiatan Pengembangan Kompetensi Manajerial Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama di Lingkungan Pemprov Kalbar Tahun 2023

Gubernur Kalimantan Barat Bapak H. Sutarmidji, SH, M.Hum Membuka Secara Resmi Kegiatan Pengembangan Kompetensi Manajerial Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama di Lingkungan Pemprov Kalbar Tahun 2023 di Hotel Mercure Pontianak. Dengan Tema ”Kepemimpinan BerAkhlak Menjadi Modal Utama Dalam Penyelenggaraan Pemerintahan, Pembangunan dan Pelayanan”.

Tema ini diangkat dengan pertimbangan bahwa dalam Peraturan Menpan RB Nomor 3
Tahun 2023 tentang Perubahan Atas Peraturan Menpan RB Nomor 25 Tahun 2020 tentang Road Map Reformasi Birokrasi 2020-2024, menyatakan bahwa beberapa isu strategis tingkat hulu yang berkaitan dengan pelaksanaan Reformasi Birokrasi antara lain Budaya Birokrasi BerAkhlak belum terimplementasikan dengan baik, sehingga pemahaman terhadap makna nilai BerAkhlak belum merata pada seluruh ASN di Kementerian/Lembaga/Pemerintah Daerah.

Narasumber dari ESQ165 yaitu Direktur Program Emotional Spiritual Quotient (ESQ) Leadership For Future Bapak Ramdani, ST, MM, CT, CPEC, CHt dan Manajer Area Bisnis ESQ Kaltim dan Kalbar Bapak Abri, ST, CT, CPEC, CMEHt

Sekaligus Penandatanganan Komitmen Bersama tentang Penerapan Budaya Kerja ASN BerAkhlak di Lingkungan Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat.

#bpsdmkalbar

29 Mei 2023